Minggu, 29 Mei 2016

Brussel dan Pasarnya

satu euro satu kilo
Untuk belanja kebutuhan sehari hari menurut saya Brussel ideal sekali untuk para immigrant termasuk saya. Mata saya hijau rasanya melihat Pasar Clemenceau karena varian buah nya buanyak sekali serta sayur, ditambah lagi harganya yang sangat miring dibanding toko dan supermarket di seputar Brussel dan Munchen kota sementara yang saya tinggali untuk beberapa bulan ke depan.
Selain melihat Mannekin Pis dan Altstadt di Brussel saya menyempatkan waktu datang ke Pasar Clemenceau.
jalan masuk ke pasar clemenceau
Pasar ini lokasinya sangat dekat dengan Metro Clemenceau, jika sudah sampai di Metro naik ke atas dan ikutilah orang - orang yang sedang bawa tas belanja past nanti ketemu. Pasar ini tidak ubahnya seperti pasar minggu yang ada di malang, cuman sangat bervariasi gabungan antara pasar besar dengan pasar minggu, istilahnya seperti pasar serba ada, Sayur, Buah, Mainan anak, Tas belanja, Pakaian Dalam, Baju lengkap kan?.
Yang membuat mata saya sejuk adalah keberagaman dari buahnya yang rata rata dijual dengan harga mahal di supermarket kita bisa mendapat dengan harga yang relatif murah, dan juga semakin siang kita dateng ke pasar ini maka harga akan menjadi semakin murah 1 kilo 1 euro mari mari dilihat barangnya (begitulah translate nya kira kira kalo dalam bahasa indo) . PIsang, Semangka, Ceri Merah, Nektarinen, Plum hitam, Apel Jonagold, Birnen, Alpukat, dan lain lain banyak ditemukan di Pasar ini.
jalan ke arah stasiun tram clemenceau
Saya datang ke pasar ini pada siang hari sekitar jam 12, disana saya juga makan siang. Tidak jauh jauh dari menu kebab, di dekat pintu masuk sebenarnya ada restoran seafood namun suami lebih condong ke kabab, ya sudah.. seperti yang saya beli kemarin adalah pisang 2 kilo hanya 1 euro, Pir (Birnen) yang di Munchen bisa dijual dengan harga 2 Euro-an disini dijual dengan harga 0,85 Euro/kg, Anggur hijau tanpa biji /500 gram hanya 1 Euro, Saya kangen telo a.k.a ubi jalar akhirnya saya belilah ubi 1 kg dengan harga 1 Euro, Apel juga dijual murah 1 kilo nya dijual dengan harga 0,50 Euro, Alpukat juga murah ada yang 1 kilo 1 Euro, 1 Euro dapet 4, berbeda -beda tergantung kualitasnya, karena si Danish doyan mangga akhirnya saya beli juga mangga yang inilumayan mahal harganya sama dengan Muenchen per kilonya 1,98 Euro, ternyata di sebelah lapak mangga ada yang jual mangga juga dengan harga 1,25 Euro hehe.. ya sudah..
Saya rasa kalo saya tinggal di Brussel enak kali ya pasarnya banyakkk, pasar ini para penjualnya didominasi orang Afrika Utara dan Turki. Total belanjaan saya a lebih dari 10 Euro saya sudah mendapatkan anggur, pisang, jeruk, pir, mangga dan apel. Rasanya puas banget belanja disini.
Menu lunch nya juga ga terlalu mahal, kebab ayam dihargai 3,5 Euro. Kalo di Munchen rata - rata harga kebab sudah 4 Euro semua. Itupun daging ayam nya sudah berlimpah sayang saya tidak memfotonya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tertarik Menu Yang Lain?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...