Jumat, 08 Desember 2017

Kemandirian Day 4

Setelah saya amati beberapa hari ini dalam mengkhususkan diri kedalam kemandirian di ranah berpakaian dan berkaos kaki. Saya rasa Danish berhasil melewati tahapan berpakaian dengan tipe kaos dan celana kaos, sedangkan memakai kaos kaki saya rasa dia berhasil di kala pagi hari akan berangkat sekolah. Danish sudah mempunyai keinginan untuk memakainya sendiri, meskipun masih sering saya ingatkan.
Namun hal ini masih menyendat di kala pakaiannya bertipe kancing seperti seragam sekolah, hem dan celana jeans yang memiliki pengait. Kadang kala mungkin Danish memiliki perasaan malas menaklukkan pakaiannya, sehingga dia masih malas memakainya sendiri.
Kalau sudah begini saya akan memberikan penawaran, sperti contohnya "Danish mau memakai baju atau celana?". ini artinya dia akan memilih dia akan memakai sendiri yang mana, akhir - akhir ini dia lebih sering memilih memakai celana. Karena saya sudah menjelaskan bagaimana cara mengaitkan pengait celana jeans di perutnya dengan cara seksama. Artinya saya memberitahu nya dengan jelas, tidak berupa omelan, gerutu, bahkan nada tinggi (hal ini pernah saya alami ketika saya tidak tahu bagaimana menghadapi Danish yang tidak mau mengikuti arahan saya dan tidak mengerti bagaimana cara berkomunikasi yang benar. Saya terus mengawasi Danish memakai celana (saya tidak menyambi dengan kegiatan yang lain).
Setelah dia memilih saya akan pakaikan sisanya. Misalkan dia memilih celana maka saya akan memakaikan baju atasannya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tertarik Menu Yang Lain?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...